Bumbu masak tradisional hingga bumbu masakan modern ada di sini.

Senin, 03 Oktober 2016

Resep Garang Asem Ayam Khas Jawa Timur


Resep Garang Asem Ayam Jawa Timur - Garang asem merupakan masakan khas yang berasal dari daerah Jawa Timur. Pasti tidaklah asing ditelinga anda ketika mendengar nama garang asem karena mempunyai ciri yang khas yaitu sayur yang dibungkus dengan daun pisang yang memberi aroma yang berbeda.

Garang asam yang kali ini akan saya buat yaitu garang asem ayam kampung. Agar menghasilkan rasa yang lezat belillah ayam kampung yang masih muda sehingga hasilnya tidak keras melainkan empuk. Berikut bahan dan cara untuk membuat resep garang asem ayam Jawa Timur.

Bahan – bahan :
  • Ayam kampung 1 ekor (potong menjadi kecil – kecil)
  • Belimbing sayur / belimbing wuluh 8 buah (iris kasar)
  • Batang sereh 1 buah, potong halus
  • Daun salam 6 lembar
  • Santan kental 1 liter
  • Tomat 5 buah, iris kecil – kecil
  • Cabe rawit 20 buah
  • Garam, gula (secukupnya)
  • Merica bubuk (secukupnya)
  • Penyedap rasa ( secukupnya)
  • Daun pisang untuk membungkus

Bumbu yang dihaluskan :
  • Jahe 2 cm
  • Kemiri 5 butir
  • Bawang merah 8 siung
  • Bawang putih 8 siung

Cara membuat resep garang asem ayam khas Jawa Timur :
  1. Pertama cuci ayam terlebih dahulu sampai bersih, setelah bersih tiriskan
  2. Kemudian siapkan wadah lalu masukkan bumbu yang sudah dihaluskan dan bahan lainnya bersama potongan ayam kampung. Aduk sampai rata 
  3. Diamkan ayam kampung  yang sudah tersampur selama 1 jam agar semua bumbu meresap
  4. Bungkus tiap 3 – 4 potong ayam tersebut dengan daun pisang
  5. Setelah terbungkus dengan rapi, lalu kukus selama 45 menit dalam kukusan panas hingga ayam benar – benar lunak
  6. Setelah matang angkat dan sajikan selagi hangat 

Selesai sudah cara membuat garang asem ayam khas Jawa Timur. Cukup mudah dan praktiskan? Dari pada harus keluar mencari rumah makan yang menyediakan garang asem ayang khas Jwa Timur mending anda membuat sendiri di rumah.
Baca juga : Kumpulan Resep Masakan yang Lainnya

Untuk tips selanjutnya, resep garang asem ayam Jawa Timur di atas sangat nikmat disantap bersama dengan nasi putih dan es teh agar serasa seperti berada di rumah makan gitu hehe.. Selamat mencoba di rumah ya semoga berhasil dan keluarga di rumah suka dan ketagihan.



Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Resep Garang Asem Ayam Khas Jawa Timur